PROFIL SDIT MTA SUKOHARJO

Bismillahirrahmaanirrohiim

Puji syukur kami panjatkan kepada Allah SWT yang telah melimpahkan rahmatnya kepada kita semua.  Sholawat dan salam semoga senantiasa terlimpah kepada uswatun khasanah kita Nabi  Muhammad SAW beserta keluarga, sahabat dan umatnya yang senantiasa meneruskan estafet dakwah beliau sampai yaumil akhir nanti. Komunikasi yang efektif dan efisien akan menunjang kelancaran dan kemudahan dalam mencapai suatu tujuan dan maksud yang telah ditetapkan. Atas pemikiran tersebut, maka izinkanlah kami menyampaikan sedikit gambaran tentang SDIT MTA Sukoharjo.
SDIT MTA Sukoharjo adalah sebuah lembaga pendidikan tingkat dasar yang bernaung dibawah seksi pendidikan pusat Majlis Tafsir Al Quran. Sengaja seksi pendidikan pusat Yayasan Majlis Tafsir Al quran mendirikan SDIT MTA Sukoharjo, hal ini dikarenakan untuk menampung lulusan-lulusan TK maupun Paud MTA yang kuatitasnya sangat banyak yang tersebar diwilayah sekitar kabupaten Sukoharjo, siswa-siswi lulusan TK maupun Paud MTA yang sudah dibekali ilmu dien ini sangat sayang sekali apabila tidak dilanjutkan ke sekolah yang sejalan dan selurus dengan ajaran dien islam, sehingga tarbiyah islamiyah yang didapatkan ketika di TK maupun Paud tidak hilang dan luntur, namun seiring berjalannya waktu banyak lulusan TK maupun Paud non MTA yang ikut mendaftar, dan ini adalah salah satu bukti bahwa SDIT MTA Sukoharjo diterima oleh masyarakat umum.
                   SDIT MTA Sukoharjo secara legal telah diresmikan oleh seksi pendidikan Pusat Majlis Tafsir Al Quran pada tanggal 11 Maret 2012. Dengan Motto yang sangat khas dan kompleks yakni Berakhlak mulia cerdas dan berprestasi. Sebagai lembaga pendidikan yang professional dan berkwalitas SDIT MTA Sukoharjo memiliki Visi dan Misi yang sangat jelas. Adapun Visi dari SDIT MTA Sukoharjo adalah  berusaha mewujudkan lulusan yang memiliki akhlak mulia, cerdas dan berprestasi yang berdasarkan syariat Islam yang benar dan akidah yang lurus sedangkan Misi yang di emban SDIT MTA Sukoharjo adalah
Membiasakan anak memiliki akhlak yang mulia dan akidah yang lurus
Membimbing siswa memahami syariat Islam yang benar
Melatih siswa mengenali potensi diri untuk mengoptimalkan kecerdasannya
Melaksanakan pembelajaran yang menyenangkan, efektif, efisien, produktif dan kompetitif untuk menumbuhkan motivasi berprestasi
Dan Melatih anak untuk memiliki kemampuan Tahsin (membaca Alqur’an) dengan benar

Diharapkan dengan Visi dan misi tersebut akan lebih memudahkan seluruh elemen guru dan staf di SDIT MTA Sukoharjo melaksanakan tugas masing-masing dengan sebaik mungkin sehingga tujuan-tujuan pembelajaran dan target-target yang sejak awal ditentukan dapat tercapai dengan sempurna. adapun tujuan pembelajaran yang diadakan di SDIT MTA Sukoharjo adalah  membina peserta didik menjadi insan yang bercendikia, muslim dan berakhlak mulia serta memiliki ketrampilan yang memberi manfaat bagi umat manusia dengan memiliki karakter sebagai berikut : Aqidah yang bersih (Salimul Aqidah), Ibadah yang benar, Pribadi yang matang, Pribadi Mandiri, pribadi yang Cerdas dan berpengetahuan, pribadi yang Sehat dan kuat serta pribadi yang Tertib dan Cermat.
Adapun target lulusan dari SDIT MTA Sukoharjo adalah Siswa mampu menjalankan sholat 5 waktu, Siswa mampu membacaAlqur’an dengan baik dan benar, Siswa mampu menghafal Alqur’an minimal 1 juz, Siswa mampu menghafal 20 hadist Arbain dan Siswa mampu menguasai ilmu-ilmu dasar (Sains Matematika, Bahasa Indonesia, PKn dan Bahasa Inggris).
Dalam rangka mempermudah pembelajaran untuk siswa dan siswi SDIT MTA Sukoharjo yang berasal dari berbagai kalangan dan berbagai karakter yang berbeda maka SDIT MTA Sukoharjo memakai metode pembelajaran yang unik dan lain dari yang lain. Metode dan strategi pembelajaran yang digunakan selalu diarahkan pada pedekatan yang dapat meningkatkan partisipasi siswa dalam belajar. Metode dan strategi pembelajaran yang diadakan di SDIT MTA Sukoharjo diantaranya  adalah ,Pendekatan CTL (Contextual Teaching Learning)PendekatanPembiasaan (Habit in Activity)Pendekatan perhatian dan kasih sayangMetode PAIKEM (Pembelajaran aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif dan Menyenangkan)Metode Quantum Teaching and LearningMetode SAL (Student Aktive Learning)Metode Qudwah Khasanah (Keteladanan)Strategi hadiah dan hukuman (Reward dan Ponishment) dan Strategi Tausiyah.
Selain metode dan strategi pembelajaran yang sesuai agar dalam keseharian pembelajaran di SDIT MTA Sukoharjo dapat berjalan dengan lancar maka perlu adanya jadwal harian yang spesifik. Adapun jadwal harian yang normal di SDIT MTA Sukoharjo adalah sebagai berikut:

07.30 - 07.45
MUROJAAH/MENTORING
07.45 - 08.30
QIROATY / TAHFIDZ
08.30 - 08.40
ISTIRAHAT
08.40 - 09.40
PELAJARAN 1
09.40 - 09.55
ISTIRAHAT
09.55 - 10.55
PELAJARAN 2
10.55 - 11.05
ISTIRAHAT
11.05 - 12.05
PELAJARAN 3
12.05 - 13.00
ISHOMA
13.00 - 14.00
PELAJARAN 4

Adapun rincian pelajaran-pelajaran yang diajarkan di SDIT MTA Sukoharjo sesuai dengan kurikulum 2008 dan kurikulum 2013 yakni meliputi:
MATA PELAJARAN
Pendidikan Agama,meliputi mata pelajaran:
a. Aqidah Akhlaq
b.Al Qur'an - Hadist
c. Fiqh – Ibadah
d. Sejarah Kebudayaan Islam
Pendidikan Kewarganegaraan
Bahasa Indonesia
Matematika
Seni Budaya dan Ketrampilan
Penjas Orkes
Jumlah jam

2
2
2
-
5
8
5
4
4

MUATAN LOKAL,meliputi mata plajaran:
Bahasa Inggris
Bahasa Arab
Komputer

2
2
2

JUMLAH
38
PENGEMBANGAN DIRI, meliputi mata pelajaran:
Bimbingan dan Konseling
Ekstra kurikuler

1

2
JUMLAH
3
Program Khusus , meliputi mata pelajaran:
Qiro'ati / Tahfidzul Qur'an
Mentoring
Life Skill

10
2
2
JUMLAH
14

Selain kegiatan pembelajaran normal SDIT MTA Sukoharjo juga secara rutin memberikan berbagai kegiatan sekolah lain untuk semua siswa dan siswi. Kegiatan sekolah adalah semua kegiatan yang dilakukan dalam upaya membantu serta mendukung tercapainya tujuan pendidikan yang telah direncanakan, diantaranya meliputi :
1.      Kegiatan Ekstrakurikuler TahfidzMelukisFutsal, Badminton, pidato 3 bahasa, catur, puisi, membatik, memanah,  serta Taekwondo.
Untuk Ekstrakurikuler taekwondo merupakan ekstra yang baru ada mulai tahun 2014. Ada beberapa Pelatih Ekstrakurikuler Taekwondo di SDIT MTA SUKOHARJO. Sedang untuk Pelatihnya didatangkan dari Taekwondo Mahameru Sukoharjo. Untuk ekstrakurikuler memanah adalah ekstrakurikuler yang ada sejak than 2019. Adapun Jadwalnya adalah Setiap sabtu jam 07.30-08.30 ektra ini dilaksanakan di gedung  SDIT MTA Sukoharjo. Selain ekstra Taekwondo ada lagi ekstra yang mendatangkan pembimbing  luar yang berkompeten di bidangnya yaitu Ekstrakurikuler melukis dan qiroah.
2.      Kegiatan pembiasaan dan insidental diantaranya: Pemantauan istirahatPemantauan dan pendampingan ibadah wajib dan sunnahPemantauan kebersihan dan kerapianHome visitOuting ClassOutbondAksi peduli sosialPenyelenggaraan lombaSKJ bersama
delapan tahun sudah SDIT MTA Sukoharjo berdiri, puji syukur wajib kita panjatkan kepada Allah SWT karena selama 8 tahun ini dari segi kuantitas siswa SDIT MTA sukoharjo selalu mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Di tahun pertama SDIT MTA Sukoharjo memiliki siswa sebanyak 38 siswa dan dibagi menjadi 2 rombel, sementara ditahun kedua SDIT MTA Sukoharjo mendapatkan tambahan siswa baru sebanyak 49 siswa juga dibagi menjadi 2 rombel dan ditahun yang ketiga SDIT MTA Sukoharjo mendapatkan tambahan sebanyak 61 siswa dan juga dibagi menjadi 2 rombel, sehingga total sampai ditahun ketiga SDIT MTA Sukoharjo memiliki siswa sebanyak 148 siswa yang terbagi menjadi 6 rombel. Dan di tahun kelima ini SDIT MTA Sukoharjo telah memiliki 388 siswa dan 12 Rombel. Sedangkan ditahun 2019/2020 ini SDIT MTA Sukoharjo memiliki siswa sebanyak 460 siswa terdiri dari 16 Rombel. Mudah-mudahan dari tahun ke tahun berikutnya SDIT MTA Sukoharjo selalu meningkat dari segi kuantitas maupun kualitas siswa nya.
Karena SDIT MTA Sukoharjo adalah salah satu sekolah milik yayasan Majlis Tafsir Al Quran. maka semua pengelola baik itu guru maupun karyawan dipilih dan diseleksi langsung oleh seksi pendidikan MTA. Pengajar di SDIT MTA Sukoharjo sangat berfariasi dari lulusan S1 maupun S2 dari berbagai universitas baik negeri maupun swasta yang tersebar diwilayah Indonesia. Selama delapan tahun ini SDIT MTA Sukoharjo telah memiliki 31 orang guru dan karyawan. Dengan rincian 27 guru dan 4 karyawan, dengan masa kerja yang berbeda-beda. Pada tahun pertama SDIT MTA Sukoharjo hanya memiliki 9 Guru dan karyawan, kemudaian pada tahun yang kedua dan seterusnya semakin bertambah.
Sedangkan struktur organisasi yang ada di SDIT MTA Sukoharjo sejak awal berdiri sampai sekarang tidak mengalami perubahan yang signikan. Untuk kepala sekolah sejak pertama kali berdiri dijabat oleh ustadzah Ismi Handyani, M.Pd  sedangkan untuk membantu melancarkan jalannya proses pembelajaran beliau dibantu oleh beberapa waka. diantaranya
1.      Waka kurikulum    dijabat oleh ustadzah wiwik retnaningsih, S.Pd
2.      Waka kesiswaan    dijabat oleh ustadzah Siti Fauziyah, S.Pd
3.      Waka Keagamaan    dijabat oleh ustadz Teguh Ngalamin, S.Pd.I
4.      Waka humas          dijabat oleh ustadz Dwi Ariyanto, S.Pd.I
5.    Waka Sarpras        dijabat olen ustadz Muhammad, S.Pd
Sedangkan untuk setiap kelas dipimpin oleh wali kelas masing-masing serta dibantu oleh wali pendamping, karena SDIT MTA Sukoharjo adalah sekolah yang bercirikan Islam maka pelajaran dinniyah sangat di utamakan. Untuk memaksimalkan tersebut maka di SDIT MTA Sukoharjo pelajaran dinniyah meliputi palajaran Aqidah akhlak, alquran hadits, fiqh, dan bahasa arab. Sedangkan mulai tahun ke empat besok akan ditambah pelajaran sejarah kebudayaan islam. Untuk memaksimalkan pelajaran dinniyah tersebut maka pelajaran dinniyah yang ada di SDIT MTA Sukoharjo diajar oleh pengajar yang benar-benar professional sesuai dengan bidang keagamaan.

Perkembangan suatu lembaga pendidikan sangat erat hubungannya dengan fasilitas yang dimiliki, besar kecilnya dan berkualitas tidaknya suatu lembaga pendidikan tentu juga sangat erat hubungannya dengan fasilitas yang dimiliki. fasilitas yang lengkap dan memadai merupakan sarana utama yang harus dipenuhi untuk menunjang prestasi yang optimal dan maksimal. Melihat pentingnya hal tersebut maka SDIT MTA Sukoharjo bersikeras dari tahun ketahun untuk selalu meningkatkan fasilitas yang ada.
Tahun pelajaran 2021-2022 merupakan tahun kedelapan sejak berdirinya SDIT MTA Sukoharjo, lembaga pendidikan yang masih seumur jagung ini jika kita lihat sudah memiliki beberapa macam fasilitas yang cukup memadai. Saat ini SDIT MTA Sukoharjo berada di 1 lokal gedung berlantai 3 yaitu terletak di Jln Rajawali KM 1,2 Mlangsen RT:02/06, Joho, Sukoharjo. Berdiri disebuah tanah seluas kurang lebih 4000 M2. Semua ruang kelas yang dimiliki SDIT MTA Sukoharjo terkoneksi dengan WIFI serta dilengkapi dengan akses Multimedia berupa LCD untuk memudahkan proses belajar mengajar serta full kipas angin, sehingga membuat anak-anak nyaman ketika belajar dikelas. Disetiap ruang kelas juga tersedia kotak P3K yang berguna untuk pertolongan pertama jika terjadi kecelakaan kecil pada anak dikelas. Selain itu terdapat pula tempat bermain yang luas yang dapat digunakan para siswa dan siswi SDIT MTA Sukoharjo bermain dan sarana olahraga yang mumpuni. Ruang pendukung seperti ruang Kepala Sekolah, rang Administrasi, ruang Tata Usaha juga ada di gedung SDIT MTA Sukoharjo.
Fasilitas pelengkap yang lain yang dimiliki oleh SDIT MTA Sukoharjo di antaranya adalah:
1.  Kamar mandi yang cukup Higienis dan jumlahnya yang cukup banyak kurang lebih 20 kamar mandi dan terpisah untuk putra dan putri serta dilengkapi dengan tempat wudhu yang memadai.
2.     Ruang perpustakaan, memiliki koleksi buku lebih dari 100 eksemplar dengan berbagai macam jenis buku, mulai dari buku umum, buku ilmu pengetahuan, buku cerita, kamus, sampai Koran, semua ada dan lengkap.
3.     Lab Komputer dengan Beberapa unit Komputer dan peralatan elektronik lainnya seperti printer, LCD, mega phone, speaker aktif dll yang semuanya bisa digunakan oleh siswa-siswi SDIT MTA Sukoharjo.
4.      Ruang kantor, Ruang kepala sekolah, Ruang TU dan administrasi, dan Ruang tamu.
5.    Peralatan olahraga, beberapa fasilitas olahraga yang dimiiki oleh SDIT MTA Sukoharjo diantaranya adalah 2 set alat latihan Taekwondo, Matras, bola kaki, raket, shuttle cook, Ring untuk basket dan Net untuk bulu tangkis serta seperangkat alat panah.
6.      Peralatan penunjang pembelajaran seperti 1 unit Globe ukuran besar, Peta Indonesia, dll
7.      Beberapa set peralatan Pramuka seperti tongkat, tali temali bendera kelompok dll
8.      1 set peralatan kesehatan diantaranya kotak P3K, timbangan dll.
9.   Telefon, untuk melengkapi system telekomunikasi maka SDIT MTA Sukoharjo bekerjasama dengan PT Telkom melengkapi SDIT MTA Sukoharjo dengan jaringan telefon, telefon ini bisa digunakan untuk komunikasi antara guru dengan orang tua siswa maupun dengan masyarakat umum, bagi anda yang membutuhkan informasi tentang SDIT MTA Sukoharjo dapat menghubungi via telfon di no (0271) 590893.
10. Free WIFI untuk semua Guru dan Siswa
Itulah beberapa fasilitas yang kini dimiliki oleh SDIT MTA Sukoharjo, untuk kedepannya kami selaku pengelola akan senantiasa selalu menambah fasilitas yang ada sehingga benar-benar lengkap dan memadahi. Itu semua kami lakukan semata-mata untuk peserta didik kita yakni siswa dan siswi SDIT MTA Sukoharjo.
Untuk menunjang keberhasilan pendidikan terhadap anak maka diperlukan komunikasi yang aktif antara orangtua siswa dan guru. Hendaknya setiap orangtua mengerti dan memahami apa hak dan kewajibannya. Adapun hak orangua siswa adalah sebagai berikut:
1.   Mengetahui perkembangan akademis dan non akademis putra/putrinya disekolah baik secara formal maupun non formal.
2.      Menerima laporan hasil belajar setiap akhir semester.
3.      Berkomunikasi langsung dengan wali kelas dan wali pendamping
4.   Memberikan saran/masukan dan solusi yang bersifat membangun untuk kemajuan dan perbaikan sekolah secara lisan maupun tertulis.
5.      Memberikan usulan program pendidikan untuk siswa-siswi

Sedangkan Kewajiban Orang Tua / Wali secara rinci dapat kita jabarkan sebagai berikut:
1.      Mempercayakan sepenuhnya pendidikan putra/putrinya selama disekolah.
2.     Memenuhi administrasi sekolah setiap bulannya amksimal tanggal 10 setiap bulannya, serta ada komunikasi dengan pihak tata usaha.
3.    Melakukan penjemputan tepat waktu, senin – Jum’at maksimal sampai pukul 14.30 dan sabtu maksimal 10.30 WIB.
4.     Mendukung setiap program sekolah dan tata tertib yang berlaku disekolah.
5.    Membina ukhuwah islamiyah antara orang tua/wali siswa dengan guru, dan antar orang tua/wali siswa.
6.      Menjaga ketahanan dan nama baik sekolah.
7. Memperhatikan dan memantau putra-putrinya dirumah sebagai wujud kerjasama dan keterpaduan sekolah dan orang tua/wali.
8.      Memenuhi undangan yang disampaikan sekolah, yayasan maupun komite sekolah.
Demikian tadi selayang pandang tentang SDIT MTA Sukoharjo, semoga sedikit informasi ini dapat bermanfaat untuk kita semua.
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh…

PROFIL SDIT MTA SUKOHARJO

A.      PROFIL SEKOLAH

Visi      : SDIT MTA Sukoharjo berusaha mewujudkan lulusan yang memilikiakhlak mulia, cerdas dan berprestasi yang berdasarkan syariat Islam yang benar dan akidah yang lurus

Misi     :
a.    Membiasakan anak memiliki akhlak yang mulia dan akidah yang lurus
b.    Membimbing siswa memahami syariat Islam yang benar
c.    Melatih siswa mengenali potensi diri untuk mengoptimalkan kecerdasannya
d. Melaksanakan pembelajaran yang menyenangkan, efektif, efisien, produktif dan kompetitif untuk menumbuhkan motivasi berprestasi
e.    Melatih anak untuk memiliki kemampuan Tahsin (membaca Alqur’an) dengan benar

Target  : Siswa mampu menjalankan sholat 5 waktu, Siswa mampu membacaAlqur’an dengan baik dan benar, Siswa mampu menghafal Alqur’an minimal 1 jus, Siswa mampu menghafal 20 hadist Arbain dan Siswa mampu menguasai ilmu-ilmu dasar (SainsMatematika, Bahasa Indonesia, PKn dan Bahasa Inggris).

B.       IDENTITAS KELEMBAGAAN
Nama Lembaga
Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Majlis Tafsir Al-Qur’an (MTA) Sukoharjo
Alamat Lembaga :
Dk. Mlangsen RT 02 RT 06 Joho, Sukoharjo 
No.Telp: (0271) 5991185
Email: sditmtasukoharjo@gmail.com 

SILAHKAN DISIMAK PROFIL SDIT MTA SUKOHARJO DI VIDEO DIBAWAH INI:


Ikuti Kami

Youtube Instagram Facebook Whatsapp

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *