Pemeriksaan Siswa dan Siswi Kelas 1 dari Puskesmas

Kesehatan adalah sesuatu yang sangat berharga yang harus senantiasa kita jaga, anak adalah masa yang paling rentan terhadap masalah kesehatan, mulai dari penyakit biasa hingga penyakit luar biasa. Kita sebagai orangtua tentunya tak ingin kecolongan terhadap kesehatan anak kita, maka dalam rangka senantiasa memantau kesehatan anak maka SDIT MTA Sukoharjo bekerjasama dengan Puskesmas Kabupaten Sukoharjo mengadakan pemeriksaaan untuk siswa dan siswi kelas 1.

Adapun materi pemeriksaan nya adalah seputar pemeriksaan mata, apakah mata nya masih normal atau tidak. Kemudian pemeriksaan telinga, apakah telinga nya masih berfungsi dengan baik atau tidak, selian itu juga pemeriksaan tinggi dan berat badan, sebab yang nama nama nya tinggi dan berat badan adalah hal utama yang bisa dilihat untuk mendeteksi kesehatan siswa, jika tinggi dan berat badan kurang dari idela maka itu ada indikasi anak kurang sehat.

Diharapkan dengan pemeriksaan rutin ini dapat selalu menjaga dan memantau kesehatan siswa sedini mungkin, jika ada keluhan maka bisa langsung tertangani, sehingga tidak menjadi sebuah penyakit yang berlarut-larut yang dapat membahayakan kesehatan anak dan belajar anak.

Share:

Ikuti Kami

Youtube Instagram Facebook Whatsapp

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *